The Sisters Bintang Baru Indonesia
The Sisters Bintang Baru Indonesia – Group The Sisters yang terdiri dari anak-anak berprestasi dibentuk sejak tahun 2023, berawal dari menjadi pemenang ajang Puteri Anak Indonesia Jakarta 2024, dengan formasi Chantal Ling Pangestu sebagai Runner Up 1 Puteri Anak Indonesia Jakarta 2023, Quincy Kalyani Pangestu Winner Puteri Batik Cilik Indonesia Jakarta 2023 dan Tiara Paramita Runner up 1 Puteri Batik Cilik Indonesia Jakarta 2023, ketiga gadis kecil ini memiliki karakternya masing-masing dengan hobi yang hampir sama, selain modelling mereka juga memiliki hobi ngedance dan photoshoot.
Shanti Pangestu Ibu dari Chantal dan Quincy sekaligus manager The Sisters mengemukakan “kalau anak2 ini memiliki talenta yang luar biasa dan selalu ingin belajar hal-hal baru karena itu The Sisters ini saya bentuk sebagai wadah ketiga anak ini untuk mengekspresikan talentanya dan berharap bisa menjadi inspirasi bagi anak-anak sebaya mereka”.
Karena itu Shanti selaku Manager The Sisters tidak menolak saat diajak mengikuti event Indonesia Teen Fashion Week atau ITFW 2024 , baginya ini adalah ajang pembuktian lainnya kalau The Sisters juga memiliki talenta sebagai model catwalk yang berbakat. Event yang diselenggarakan pada tanggal 7 Juli lalu memberikan kesan tersendiri bagi The Sisters karena mereka diberikan kesempatan membawakan karya-karya fashion dari beberapa designer muda ternama diantaranya Auraelsha, Valenciaver, Maitsa cantika, Cheryl Clarenza.
Rekam jejak lainnya di panggung catwalk, The Sister juga pernah mengisi Fashion Show di event Pesona Ethnic Depok pada tahun 2023, Fashion Ethnic Parade 2024. Runway models dan Dance Jakarta Fair di Kampoeng Betawi membawakan baju dari desainer Harry Ryan, Berbagai panggung lainnya juga sering menampilkan The Sisters sebagai Bintang tamu dengan penampilan Modern Dance ala The Sisters di event Runway models dan Nge dance di event Pasar Senggol Taman Langsat Jakarta Selatan by Bibir Jakarta dan Dinas kebudayaan Jakarta, The Sisters juga sebagai bintang tamu dengan menampilkan Modern Dance nya di event Pemilihan Puteri Anak Remaja Indonesia jakarta 2024 pada bulan Juni lalu,
Dalam wawancara oleh tim media Siaran Berita kepada the Sisters beberapa waktu lalu the sisters lebih senang disebut grup dance atau model ketiganya lebih senang dibilang anak-anak berbakat dengan multitalenta, dan bisa selalu menampilkan penampilan terbaik baik sebagai Dancer atau model, melalui wawancara ini The Sisters juga berharap bisa memberikan motivasi dan inspirasi kepada teman-teman lainnya untuk bisa terus belajar hal baru dan berprestasi.