Sosialisasi Pembuatan Lilin dari Minyak Jelantah oleh Mahasiswa KKN UAD Periode 135 UNIT I.A.3
Sosialisasi Pembuatan Lilin dari Minyak Jelantah oleh Mahasiswa KKN UAD Periode 135 UNIT I.A.3 – Mahasiswa KKN periode 135 unit I.A.3 Universitas Ahmad Dahlan melaksanakan kegiatan sosialisasi pembuatan lilin dengan memanfaatkan minyak jelantah kepada ibu-ibu PKK Dusun Kanggotan Kidul, Pleret. Acara berlangsung di rumah bapak Wazir Nuri selaku Dukuh Dusun Kanggotan, pada hari Rabu 14 Agustus 2024 dengan MC Atik Fadzilah dan Pembicara Zannuba Arifa Chafsah.
Sesi pertama yang merupakan pembukaan disampaikan oleh Atik Fadzilah selaku MC yang menyampaikan rasa terimakasih kepada ibu-ibu PKK Dusun Kanggotan yang telah bersedia hadir dalam acara tersebut. Kegiatan dilanjutkan dengan edukasi terkait limbah minyak jelantah oleh Zannuba.
“Limbah minyak jelantah tidak boleh dibuang sembarangan seperti ke wastafel, ke selokan, ke sungai dan sebagainya karena dapat mencemari lingkungan sekitar. Untuk mengatasi maslah limbah minyak jelantah, maka kami di sini ingin mengajak ibu-ibu sekalian untuk belajar membuat lilin dari minyak jelantah,” ungkapnya.
Zannuba juga mengatakan bahwa bahan yang diperlukan untuk membuat lilin mudah didapatkan di toko offline maupun online dan proses pembuatannya pun mudah dan singkat serta hasil lilinnya memiliki nilai jual yang dapat membantu ekonomi keluarga.
“Ibu-ibu kalau mau beli bahannya bisa beli di toko atau onlineshop yang menjual bahan kimia, kalau mau beli tali sumbunya bisa beli di toko bangunan. Nanti lilin yang akan ibu buat itu bisa bernilai jual kalau lilinnya dibuat semenarik mungkin. Tidak hanya itu, kalau anak ibu-ibu sekalian ada tugas prakarya bisa dibuatkan lilin saja untuk dibawa ke sekolah,” ujarnya.
Ia juga berharap setelah kegiatan sosialisasi ini ibu-ibu di Dusun Kanggotan dapat mengaplikasikan ilmu yang telah disampaikan dengan tujuan mengatasi masalah limbah minyak jelantah yang terjadi di masyarakat dan tidak membuang limbah minyak jelantah sembarangan lagi