Tutur, 17 Februari 2025 – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Pencerah UMSIDA 2025 kelompok 22 turut serta dalam kegiatan Posyandu bulanan di Dusun Kadipaten, Desa Tutur, Kecamatan Tutur. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan balita dan lansia melalui pemeriksaan rutin serta pemberian asupan gizi yang seimbang.
Sebanyak 25 balita dan 15 lansia hadir dalam kegiatan ini. Para balita mendapatkan pemeriksaan kesehatan meliputi penimbangan berat badan, pengukuran lingkar perut dan kepala, serta pemberian vitamin untuk mendukung pertumbuhan mereka. Sementara itu, para lansia menjalani pengecekan tekanan darah, berat badan, dan tinggi badan guna memantau kondisi kesehatan mereka.
Tak hanya pemeriksaan, peserta juga menerima konsumsi bergizi sesuai prinsip 4 Sehat 5 Sempurna. Mahasiswa KKN-Pencerah UMSIDA berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan sejak dini dan mendukung program pemerintah dalam menjaga kesejahteraan warga.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari warga setempat. Senang sekali ada mahasiswa yang turun langsung membantu, semoga ke depannya bisa lebih banyak lagi kegiatan seperti ini, ujar salah Ibu Sami, Penanggung Jawab Posyandu di Dusun Kadipaten.
Mahasiswa KKN-Pencerah UMSIDA berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam pemberdayaan masyarakat selama masa pengabdian mereka di Desa Tutur.