Bantul (MAN 2 Bantul) – MAN 2 Bantul menggelar peringatan hari Penegakan Kedaulatan Negara pada Sabtu (1/3/25) di halaman upacara. Isi memperingati sebagai upaya menanamkan nilai-nilai sejarah perjuangan bangsa kepada para siswa. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran generasi muda tentang pentingnya menjaga kedaulatan dan keutuhan negara melalui refleksi sejarah perjuangan para pahlawan.
Upacara berlangsung di halaman madrasah dihadiri oleh seluruh siswa, guru , dan pegawai MAN 2 Bantul. Dalam sambutannya Kepala MAN 2 Bantul Nur Hasanah Rahmawati menegaskan bahwa memahami sejarah perjuangan bangsa merupakan bagian penting dalam membangun karakter generasi penerus yang cinta tanah air.
“Hari Penegakan Kedaulatan Negara adalah momentum berharga bagi kita semua untuk mengingat perjuangan para pahlawan dalam mempertahankan kemerdekaan. Dengan memahami sejarah kita dapat meneladani semangat juang mereka dan menerapkan dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Nur Hasanah Rahmawati.
“Generasi muda harus memahami betapa mahalnya harga yang telah dibayar para pejuang untuk mempertahankan kedaulatan negara. Oleh karena itu penting bagi kita semua untuk terus menjaga persatuan dan tidak melupakan sejarah,” ungkap Nur Hasanah
Antusiasme siswa dalam mengikuti kegiatan ini sangat tinggi. Salah satu siswa Farhan mengungkapkan bahwa acara ini memberikan wawasan baru tentang pentingnya menjaga persatuan dan nilai-nilai kebangsaan.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat karena memberikan pemahaman mendalam tentang perjuangan bangsa. Saya semakin termotivasi untuk menjadi generasi yang peduli terhadap sejarah dan berkontribusi bagi negara,” kata Farhan.
Dengan adanya peringatan hari Penegakan Kedaulatan Negara ini, MAN 2 Bantul berharap dapat terus menanamkan semangat kebangsaan di kalangan siswa. Nilai-nilai sejarah dan perjuangan bangsa harus terus dipupuk agar generasi muda dapat menjadi penerus bangsa yang berkarakter, nasionalis, dan bertanggung jawab dalam menjaga kedaulatan Indonesia.