Bekasi, 26/02/2025 – Gerakan Ayo Peduli Sesama kembali mengadakan kegiatan Baksos Sinergi yang kali ini dilaksanakan di Kampung Kobak Rengas, Kecamatan Pebayuran, Kabupaten Bekasi. Sebanyak 50 penerima manfaat yang terdiri dari anak yatim, janda, dan lansia dhuafa mendapatkan bantuan paket sembako dalam kegiatan ini.
Kegiatan yang diadakan sekitar pukul 16.00 WIB ini diawali dengan sambutan dari Dr Awaluddin Faj,M.Pd, pimpinan Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Depok, diikuti dengan doa yang dipimpin oleh Ust. Abdul Muhaemin, Wakil Direktur Gerakan Ayo Peduli Sesama.
Para relawan Gerakan Ayo Peduli Sesama turut serta dalam proses pendistribusian sembako, memastikan setiap penerima mendapatkan bantuan dengan layak dan tepat sasaran.
Menurut M. Farhan Hidayat, S.Pd., Direktur Gerakan Ayo Peduli Sesama, kegiatan Baksosinergi ini merupakan bagian dari program rutin menjelang bulan Ramadan. “Kami ingin meringankan beban masyarakat yang membutuhkan, terutama di daerah pelosok salah satunya disini. Alhamdulillah, hari ini kami bisa berbagi dengan 50 penerima manfaat di Kampung Kobak Rengas,” ujarnya.
Salah satu penerima manfaat, Ibu Nasih (60), mengungkapkan rasa syukurnya atas bantuan yang diterima. “Terima kasih banyak kepada semua yang sudah membantu. Sembako ini sangat berarti bagi kami, apalagi menjelang bulan puasa,” katanya dengan penuh haru.
Selain pendistribusian sembako, acara ini juga menjadi ajang silaturahmi antara relawan dan warga setempat. Semangat bersatu dalam
kebaikan menjadi nilai utama yang terus dikedepankan dalam setiap kegiatan Gerakan Ayo Peduli Sesama.
Ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya disampaikan kepada seluruh donatur yang telah mendukung kegiatan ini, di antaranya *Rumah Hijabers, CV Dirgantara Sejahtera Bersama, Pecinta Anak Yatim dan Dhuafa Indonesia Tercinta (PAY&DoIT), Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago, Bimbel Primago, Primago Umroh, Primago Studio, PKBM Primago, Primago Publishing, BAZNAS Kota Depok, Rumah Zakat, Dirgantara AIA Tour and Travel, serta Dirgantara Digital**. Berkat dukungan para donatur, kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik dan memberikan manfaat bagi mereka yang membutuhkan.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan lebih banyak pihak yang tergerak untuk berbagi dan membantu sesama, sehingga manfaatnya dapat dirasakan lebih luas oleh masyarakat yang membutuhkan.